PBAK

Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan, yaitu program orientasi yang dirancang untuk membantu mahasiswa baru untuk beradaptasi dengan lingkungan akademik dan kemahasiswaan

PKL

Praktik Kerja Lapangan berbasis riset di instansi/lembaga pemerintah atau swasta yang telah bekerjasama dengan STIS Subulussalam

KKN

Kuliah Kerja Nyata, yaitu bentuk kegiatan pengabdian kepada masyarakat oleh mahasiswa dengan pendekatan lintas keilmuan dan sektoral pada waktu dan daerah tertentu

Sidang/Peradilan Semu

Simulasi praktik persidangan oleh mahasiswa yang berperan sebagai hakim, penuntut, pembela, dan memainkan peran dalam proses peradilan.

Praktikum Falak

Praktik ilmu falak, meliputi pengukuran arah kiblat dengan Digital Theodolite, dan pengamatan benda-benda langit dengan teropong bintang untuk mempelajari gerhana, jadwal waktu shalat, dan penetapan awal bulan hijriyah

Seminar Karya Ilmiah

Kegiatan seminar untuk mengupas tuntas penulisan karya tulis ilmiah dan metodologi penelitian

Seminar Proposal

Seminar usul melakukan penelitian dan penulisan skripsi atau tugas akhir lainnya

Munaqasyah

Ujian sripsi atau tugas akhir lainnya di depan Tim Penguji